Asah Kemampuan Anggotanya,Kodim Kendal Gelar latihan Perorangan Dasar


 KENDAL - Upaya untuk memelihara kemampuan bagi Personel Militer Kodim 0715/Kendal terus dilakukan  secara terprogram, bertahap, bertingkat dan berlanjut dengan melaksanakan latihan salah satunya adalah Latihan Dasar Perorangan (Latorsar).

 

Dandim 0715/Kendal di wakili Pasiops Kodim Kendal Kapten Inf Agus Dwi Laksono selaku komandan latihan sekaligus Koordinator latihan membuka secara resmi kegiatan Latorsar Teritorial tersebut, bertempat di Makodim 0715/Kendal, Rabu (15/01/2020). 

 

 Kegiatan latihan yang diikuti seluruh anggota Kodim 0715/Kendal tersebut  meliputi materi pembinaan perlawanan rakyat (Binwanra), pembinaan pertahanan wilayah (Bintahwil), komunikasi sosial (Komsos), ilmu Teritorial,dan ilmu Intelegen untuk tim intel, serta pengetahuan radio untuk jabatan pelayan radio.

 

 Kapten Inf Agus menjelaskan bahwa kegiatan Latihan Perorangan Dasar merupakan kegiatan program yang mutlak harus dilaksanakan guna mengasah kembali kemampuan-kemampuan dasar yang dimiliki setiap prajurit sehingga sebagai prajurit harus selalu mampu profesional di bidangnya.

 

 "Materi yang kita latihkan adalah materi yang saya yakin para anggota kuasai, ini sifatnya hanya penyegaran dan pemeliharaan kemampuan". tuturnya.


"Harapannya setiap prajurit mampu melaksanakan tugas dan benar-benar bertanggung jawab sesuai jabatan yang diemban, termasuk meningkatkan kwalitas dan kemampuan setiap prajurit TNI dalam keberhasilan tugas khususnya yang bertugas di Komando Kewilayahan" Pungkas pasiops Kodim Kendal tersebut.


(pendimkendal/bazo)


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.