Babinsa Wakili Danramil Rapat Pembentukan Panitia MTQ
KENDAL,BRANGSONG - Sebagai upaya pembinaan bagi masyarakat khususnya bagi para pemuda di bidang keagamaan, pemerintah Kecamatan Brangsong akan melaksanakan lomba Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat kecamatan tahun 2020. Dalam menyukseskan pelaksanaan MTQ tersebut, Pemerintah Kecamatan Brangsong mengadakan Rapat Pembentukan Panitia MTQ di pendopo kecamatan setempat, Senin (17/02).
Hadir dalam rapat yang di pimpin oleh Sekcam Brangsong Drs. Bambang Irianto tersebut, Danramil 12/Brangsong diwakili Sertu Mukhalim, Kapolsek Brangsong diwakili Aiptu Sueb, Kasi Trantib Brangsong, Kasi Pemerintahan kec Brangsong.
Menurut sertu Mukhalim kehadiran nya mewakili danramil sifatnya hanya pendampingan dan untuk mengetahui informasi kegiatan sekaligus hasil rapat tersebut. " Sesuai pesan danramil apapun bantuan yang di butuhkan dalam kelancaran kegiatan ini, pihak Koramil Brangsong akan selalu siap mendukung" imbuhnya.
Adapun hasil trapat tersebut bertindak sebagai Penanggung jawab Camat Brangsong, Penasehat Kapolsek brangsong dan Danramil 12/brangsong, Ketua Sekcam brangsong, Ketua dua dari FUSFAQ brangson, Sekertaris kasi pemberdayaan kec brangsong, Bendahara ketua paguyuban kades , Anggota di ambil dari guru2 SD, SMP, SMA dan SMK.
(pendimkendal/bazo)
Tidak ada komentar: